Selasa, 02 April 2013

5 Artis Fenomenal Terpopuler di Youtube Awal 2013


[lihat.co.id] - Era digital saat ini sedikit banyak membantu para anak muda untuk bisa lebih mempopulerkan karya-karyanya, termasuk seni olah vokal.

YouTube, sebagai salah satu media sosial popular, kerap menjadi ajang promosi bagi siapapun, dengan hanya meng-upload video, baik film, video music, video ‘tutorial’ dan sebagainya.

Inilah yang kemudian dimanfaatkan secara maksimal oleh anak muda seperti Justin Bieber dan One Direction.
Belum lagi Tiffany Alvord yang  akan menggelar konser di Jakarta.
Sebutan ‘artis YouTube’ yang awalnya terkesan sebagai ledekan, akhirnya menjadi 'tiket' yang membantu mereka memasuki industri musik. Lantas siapa lagi yang menuai kesuksesan yang sama? 
di kutip dari:detik

1. Maddi Jane
[lihat.co.id] - Lahir pada tanggal 4 September 1998, Maddi Jane adalah salah satu penyanyi muda paling berbakat. Halaman YouTube Jane yang bernama 'maddijanemusic' telah meraih lebih dari 165 juta total ‘views upload’ dan 480.000 ‘subscribes’. Jane juga digemari lebih dari 500.000 akun Facebook.

Setelah menyanyikan beberapa lagu dari artis terkenal seperti Bruno Mars dan Taylor Swift, dia telah menjadi bintang dalam platform media sosial, seperti YouTube, Vevo, Facebook, Twitter dan MySpace.

Jane juga telah diundang Ellen DeGeneres Show sebagai tamu dengan popularitas dan prestasi yang luar biasa.

2. Angie Vasquez
[lihat.co.id] - Mempunyai wajah yang lucu dan menggemaskan, ditambah kualitas suara yang memukau, tampaknya sudah menjadi takdir bagi gadis cilik ini. 
Angie Vasquez, penyanyi perempuan berbakat asal Meksiko yang menyedot 5 Juta penonton di video pertamanya.

Gadis 10 tahun ini menyanyikan ulang lagu milik Adele berjudul 'Rolling in The Deep'.
Lagu fenomenal yang kemudian dinyanyikan ulang secara lebih fenomenal.

Vasquez sendiri memang menaruh perhatian lebih terhadap musik.
Sejak awal dia sudah mendirikan sebuah group trio yang berisi teman–teman seusianya. 
Band yang bernama Los Vaquez ini telah menjadi virus positif dalam pergaulannya.

3. Christina Victoria Grimmie
[lihat.co.id] - Christina Victoria Grimmie, dikenal sebagai ‘zeldaxlove64’ di ‘dunia’ YouTube. Christina adalah seorang penyanyi sekaligus pianis yang berhasil mengenalkan dirinya di YouTube dengan menyanyikan ulang hits beberapa musisi terkenal seperti Selena Gomez, Demi Lovato, Miley Cyrus, Christina Aguilera, Justin Bieber, Katy Perry, dan banyak lainnya.

Videonya dengan Sam Tsui menyanyikan ulang ‘Just a Dream’ meraih lebih dari 53,1 Juta penonton. Momen Christina secara 'sah' dinobatkan menjadi artis YouTube terjadi saat ia menyanyikan hits dari Miley Cyrus, ‘Party in the USA’ pada 2009.

Pada Juni 2011, Christina melahirkan single pertamanya bertajuk ‘Find Me’.
Saat ini, dia sudah memiliki lebih dari 24 Juta penonton di salurannya

4. Greyson Chance
[lihat.co.id] - Greyson Michael Chance adalah penyanyi sekaligus pianis pop rock Amerika. Ia menjadi dikenal setelah penampilannya di acara Lady Gaga’s "Paparazzi" Sixth-grade Music Festival pada 2010.

Pada akhir 2011, videonya di YouTube meraih lebih dari 45 Juta penonton.
Tak pelak, album pertamanya "Waiting Outside the Lines" yang sudah lebih dahulu rilis masuk dalam jajaran lagu iTunes.

Beberapa lagu Greyson paling popular adalah ‘Broken Hearts’ dengan raihan lebih dari tujuh juta penonton dan "Stars" yang mendapatkan lebih dari lima juta penonton di saluran YouTube-nya.

5. Maria Aragon
[lihat.co.id] - Maria Lourdes Aragon adalah penyanyi keturunan Filipina dari Manitoba, Kanada.
Dia menjadi terkenal setelah meng-upload video bernyanyinya di YouTube.
 Saat itu lagu yang dibawakan Maria adalah ‘Born This Way’ milik Lady Gaga.
Secara mengejutkan, video itu mendapat perhatian langsung dari sang pencipta dan penyanyinya sendiri. 
Sudah dapat ditebak, 11 Juta penonton dalam waktu seminggu dan di awal bulan Februari 2012, videonya mencapai 48 Juta penonton.

Bukan tanpa alasan kemudian Lady Gaga mengundangnya untuk menyanyikan ‘Born This Way’ di The Monster Ball Tour, Toronto. Pada 3 Maret 2011, Maria bergabung satu panggung dengan Lady Gaga di Air Canada Centre, berduet menyanyikan ‘Born This Way’ secara akustik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar